Peningkatan Kapasitas Sistem Penyedia Energi Ramah Lingkungan berbasis Cahaya Matahari pada sistem Aquaponik terintegrasi IoT di Desa Citeureup

Nama Ketua:

Dr. Eng. Indra Wahyudhin Fathona

Nama anggota:

Dr. Mamat Rokhmat

Dr. Eng.  Asep Suhendi

Mitra:

Warga desa Citeureup RW 06 Dayeuh Kolot Kabupaten Bandung


ABSTRAKSI

Laporan akhir kegiatan pengabdian kepada masyarakat di RW 06 Desa Citeureup Kabupaten Bandung dengan skema community service engagement melaporkan kegiatan yang sudah dilakukan pada tahap September 2022-Mei 2023. Pada tahap ini dilakukan peningkatan daya dengan penambahan 2 unit baterai pada Instalasi solar panel dan integrasi sistem solar panel pada sistem Aquaponik. Panel surya ini telah mampu menyediakan daya untuk kebutuhan pompa sirkulasi kolam ikan, sirkulasi untuk tanaman sayuran dengan akuaponik, dan penerangan pada malam hari. Sasaran yang dituju adalah adanya transfer teknologi dalam pemanfaatan internet untuk pemantauan dan penghematan daya. Keluaran dari pengabdian masyarakat ini adalah teknologi tepat guna dan publikasi pada jurnal pengabdian masyarakat.

Pelaksanaan kegiatan pengabdian masyarakat akan dilaksanakan sesuai dengan Tabel 4.1.

Tabel 4.1 Pelaksanaan Kegiatan

Waktu dan TempatSeptember 2022 – Mei 2023 di Desa Citeureup
September-OktoberPengadaan dan pembuatan sistem penyedia energi berbasis cahaya matahari
November – DesemberInstalasi dan integrasi sistem solar panel pada sistem Aquaponik
Januari-MeiPenambahan daya dengan menambah 2 unit baterai

4.2. Hasil Pelaksanaan Kegiatan Kepada Masyarakat

Pengadaan dan pembuatan sistem penyedia energi berbasis cahaya matahari dilakukan berdasarkan pertimbangan dari tabel 3. Setelah pengadaan selesai, dilakukan perancangan sistem sebagai berikut:

  1. Perancangan alat ukur intensitas matahari
  2. Perancangan alat ukur arus dan tegangan
  3. Penambahan 2 unit baterai dan solar panel

Alat ukur diatas digunakan untuk mengukur intensitas dari matahari yang mengenai panel surya, dan untuk mengukur daya listrik yang dihasilkan oleh panel surya dan dipakai untuk mengaktifkan beban listrik seperti pompa sirkulasi dan penerangan. Pada bagian selanjutnya adalah penjelasan alat alat ini

4.2.1. Perancangan alat ukur Intensitas cahaya matahari

Alat ukur intensitas cahaya matahari dapat dilihat pada gambar 4.1. Bagian (a) adalah gambar keseluruhan dari kotak alat ukur ini, dimana gambar pada bagian (b) merupakan papan sirkuit tercetak dari alat ini.

(a)

(b)

Gambar 4.1. (a) Tampilan alat ukur intensitas cahaya matahari, (b) bagian elektronika alat ukur intensitas cahaya matahari

Alat ukur ini dibuat dengan mandiri dan terdiri dari komponen NodeMCU Lolin V3 sebagai perangkat mikrokontroler dan IoT, juga terdapat sensor intensitas cahaya TSL2561. Alat ini ditempatkan pada bagian atap di sekitar tempat hidroponik dan kola mikan seperti ditunjukan pada gambar 4.2.

Gambar 4.2. penempatan alat ukur intensitas matahari di atap sekitar hidroponik dan kola mikan

4.2.2. Perancangan alat ukur tegangan dan arus

Alat ukur arus dan tegangan diperlukan untuk mengetahui daya yang terpakai selama mengoperasikan pompa sirkulasi hidroponik dan penerangan pada malam hari. Alat ini terdiri dari:

  1. Sensor arus
  2. Sensor tegangan
  3. Pewaktu
  4. Memori micro SD

Alat ini dirangkai diantara panel surya dan pengontrol pengisian baterai. Hal ini ditujukan untuk mengukur daya yang dihasilkan oleh panel surya selama pengisian baterai. Kegiatan selanjutnya adalah rencana mengkalibrasi sensor dan pengambilan data penggunaan daya. Gambar alat pengukur daya ditunjukan pada gambar 4.3. Pada gambar 4.3a terlihat papan sirkuit listrik yang sudah terintegrasi dengan pengontrol pengisian baterai. Pengukuran daya yang dihasilkan panel surya jug dilakukan dengan menggunakan alat valid sebagai pembanding untuk proses kalibrasi seperti ditunjukan pada gambar 4.3b.

(a)

(b)

Gambar 4.3. (a) alat ukur tegangan dan arus, (b) alat pembanding untuk kalibrasi

 

4.2.3 Penambahan dua unit baterai untuk peningkatan daya

Peningkatan daya dilakukan dengan menambah dua unit baterai dan dua unit solar panel dengan kapasitas 2×100 Ah. Penambahan ini dilakukan pada tanggal 27 Mei 2023 bersama dengan serah terima. Foto serah terima kepada Ketua RW ditunjukan pada gambar 4.4. Foto kegiatan instalasi yang dilakukan oleh Tim dari Telkom University bersama warga ditunjukan pada gambar 4.5.

Gambar 4.4. Serah terima solar panel kepada RW 06 Desa Citeureup

Gambar 4.5. Pemasangan dua unit baterai dan modem WiFi

Leave a Comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *