Bandung. Pengelolaan sampah di RW 17 Bukit Jagabaya Asri Desa Jagabaya, Kecamatan Cimaung, Kabupaten Bandung merupakan kelanjutan dari kegiatan pengabdian masyarakat yang telah dilakukan oleh tim dosen Teknik Fisika, Universitas Telkom. Jika kegiatan sebelumnya berfokus pada pemberdayaan mandiri masyarakat RW 17 Bukit Jagabaya Asri Desa Jagabaya dalam menghadapi pandemic COVID-19, maka kegiatan periode ini menitikberatkan pada masalah sampah. Pada tahap awal ini, kami melakukan edukasi tentang sampah serta penyediaan gerobak angkut sampah. Adapun materi edukasi meliputi jenis, karakteristik, serta bagaimana pengelolaan sampah yang benar.
Antusiasme masyarakat terhadap kegiatan ini sangat positif, yaitu ditandai dengan kehadiran peserta sebanyak 32 orang dan mengisi opininya melalui kuesioner. Mengingat kondisi masih dalam pandemic COVID-19, maka kegiatan ini dilakukan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan. Serta, kami mencetak flyer materi edukasi sampah dengan tujuan untuk meminimalisir waktu edukasi serta menyediakan panduan informasi yang jelas untuk keberlanjutan program ini di masa mendatang.
One Comment